SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI DESA PLOSO KECAMATAN KENDAL KABUPATEN NGAWI

Artikel

Penyaluran Bantuan Pangan Beras 10 kg Tahap II Tahun 2023

23 Mei 2023 19:39:44  Administrator  95 Kali Dibaca  Berita Desa

Ploso.desa.id (23/05/2023) Bertempat di Balai Desa Ploso dilaksanakan penyaluran bantuan pangan berupa beras 10 kg tahap II. Setidaknya terdapat 380 KPM penerima bantuan pangan pangan beras 10 kg yakni terdiri dari masyarakat kurang mampu yang tersebar di lima dusun di Desa Ploso

Penyaluran bantuan berlangsung pada pukul 12.00 WIB hingga pukul 15.00 WIB dengan dipandu oleh petugas Kantor Pos yang merupakan mitra dari Pemerintah dalam pelaksanaan program tersebut. Selain itu penyaluran bantuan pangan beras juga dibantu oleh Perangkat Desa Ploso beserta Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Ploso agar kegiatan berlangsung dengan tertib dan kondusif.

Hermawati, Kepala Desa Ploso menjelaskan, masyarakat Desa Ploso sangat terbantu oleh adanya program bantuan pangan beras 10 kg dari pemerintah. Selain tercukupinya kebutuhan pokok sehari hari masyarakat juga dapat menghemat pengeluaran membeli beras untuk sementara waktu.

 

 

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Aparatur Desa

Back Next